SDN 1 NISAM ANTARA

Kunjungan Fasilitator Sekolah Penggerak Ibu Rapita Aprilia,M.Pd Ke SD Negeri 1 Nisam Antara

Pada hari Rabu, 18 Oktober 2023, SD Negeri 1 Nisam Antara kedatangan tamu khusus yaitu Fasilitator Sekolah Penggerak Ibu Rapita Aprilia,M.Pd dengan agenda pendamping PSP Angkatan 3 Kabupaten Aceh Utara.

Sebelum memulai acara pendamping, sekolah kami menyuguhkan sambutan tamu dengan tari Ranup Lampuan, berikutnya untuk keberkahan kami pun melanjutkan dengan pembacaan Ayat Suci Al Qur'an di lanjutkan Shalawat. Tak lupa pula siswa yang juara lomba tahfidz ikut menyumbang bacaan hafalan ayat-ayat Al Qur'an untuk keberkahan acara. Persembahan dari Paduan Suara siswa dengan lagu Aceh Lon Sayang serta lagu Anti Bullying dan tak lupa pula persembahan Asmaul Husna serta zikir.

Serelah acara dihalaman sekolah selesai, Ibu fasil melanjutkan agenda kunjungan kelas dengan pembelajaran berbasis media digital, serta melihat produk modul ajar dan modul projek dari hasil PMO ke 2, lalu di lanjutkan dengan kegiatan diskusi dan arahan motivasi dari pengawas pembina dan bu fasilitator kami sekaligus ucapan terimakasih dan perhargaan kepada pihak guru dan tendik yang sudah bersusah payah menyukseskan acara kunjungan ini.

Semoga dari kunjungan membawa motovasi dan inovasi perubahan ke arah yang lebih baik dalam mengiplementasikan Program Sekolah Penggerak dan sekolah kami ikut andil dalam menyukseskan program pendidikan Aceh Utara Jaya.

Semoga sekolah kami terus bisa memberikan praktik baik ke murid dengan penuh inovasi dan kreativitas serta semangat guru kami.
Wassalam 



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
SDN 1 NISAM ANTARA